Jaga Ekosistem Laut Obi, Harita Nickel Tanam Terumbu Karang 

 

Laut Obi menjadi salah satu tempat pilihan Harita Nickel untuk melakukan penanaman terumbu karang buatan, Selasa 17 Agustus 2021. Penanaman terumbu karang dilakukan untuk meningkatkan kualitas ekosistem laut. 

Selain itu, penanaman terumbu karang buatan di Laut Obi dilakukan untuk meningkatkan kualitas dari ekosistem laut. Head of External Relation Harita Nickel, mengatakan tahap awal terumbu karang buatan akan ditanamkan di perairan Kawasi. 

Rumah ikan  atau terumbu karang buatan yang ditanam di Laut Obi berbentuk kubus berongga dengan ukuran 40cm x 40cm x 40cm. Setiap rongagnya sendiri berukuran 20 cm x 20cm x 20cm. Setiap terumbu karang buatan berongga di wilayah tersebut sudah mencapai 1000 buah. 

Rencana penanaman terumbu karang buatan telah disusun sejak lama. Dimulai dari penelitian kondisi perairan barat dari Obi bersama dengan perguruan tinggi, menentukan lokasi dan bahan yang akan digunakan. 

Selanjutnya melakukan uji coba penanaman terumbu karang buatan. Pertama kali, terumbu karang buatan yang diletakkan pada Laut Obi berbentuk huruf H sesuai dengan nama inisial dari Harita Nickel. 

Penempatan terumbu karang buatan ini dilakukan di kedalaman 3-5 meter berdasarkan air surut terendahnya. Lokasi yang dipilih untuk meletakkan terumbu karang buatan tidak jauh dari terumbu karang yang sebelumnya sudah ada. 

Terumbu karang sangat bermanfaat bagi kehidupan. Selain itu, terumbu karang digunakan sebagai tempat tinggal, mencai makan, berlindung dan bekrenbang biak bagi berbagai jenis biota laut. 

Kehadiran terumbu karang buatan dapat memberikan manfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Tak hanya itu saja, terumbu karang dapat dijadikan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Sekitar. 

Kedepannya, berbagai jenis ikan akan berkembang biak dan bisa ditangkap oleh nelayan Laut Obi. Rumput laut, udang, serta berbagai jenis ikan lainnya bisa dimanfaatkan secara bijak sebagai sumber penghidupan masyarakat pesisir. Upaya dari Herita Nickel tidak berhenti sampai disitu saja. 

Pada tahap berikutnya, penanaman terumbu karang buatan melibatkan perguruan tinggi masyarakat sekitar. Hal ini dilakukan agar kepedulian dan menjaga ekosistem laut menjadi tanggung jawab bersama-sama. 

Selain itu, dengan pemantauan berkala diharapkan dalam beberapa tahun kedepan terumbu karang buatan telah terbentuk dan berbagai jenis ikan berumah di karang tersebut. Mahasiswa dan para peneliti nantinya bisa memanfaatkan wilayah sebagai bahan penelitian. 

Jadi dengan adanya terumbu karang buatan, berbagai sisi kehidupan manusia juga ikut meningkat. Upaya ini menjadi salah satu cara untuk melindungi lingkungan dan mengisi kemerdekaan dengan berbagai kegiatan positif. 

Tidak kalah penting, terumbu karang buatan bisa mengubah CO2 menjadi zat kapur sebagai bahan pembentuk karang. Arti, terumbu karang buatan bisa mengurangi pemanasan global.

Terumbu karang yang baik juga bermanfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Berbagai jenis ikan yang menjadi kebutuhan masyarakat dapat dipenuhi dengan adanya terumbu karang buatan.

Pentingnya Terumbu Karang Bagi Masyarakat Sekitar Laut Obi

Kerusakan terumbu karang menjadi satu hal yang memprihatinkan. Terumbu karang adalah ekosistem di perairan laut yang sebagian besar terbentuk dari hewan karang dengan cara simbiosis dengan alga zooxanthellae. 

Terumbu karang mempunyai peran penting sebagai habitat dan tempat pemijahan ikan dan biota lautnya. Bahkan, dengan adanya terumbu karang bisa dijadikan sebagai sumber makanan bagi beberapa jenis makhluk hidup di laut. 

Terumbu karang bisa terdegradasi keberadaanya, akibat dari faktor alam atau aktivitas merusak terumbu karang tersebut. Terumbu karang akan berpengaruh didalam kehidupan masyarakat pesisir dari Laut Obi dan salah satu terhadap nelayan. 

Kepedulian akan hal tersebut membuat Harita Nickel, industri tambang dan hilirisasi nikel di Laut Obi terpanggil untuk menjaga kelestariannya. Harita Nickel menyadari bahwa terjaganya kehidupan dan biota laut di dalamnya sangat dipengaruhi dengan kondisi terumbu karang. 

Penanggung Jawab Teknis dan Lingkungan (PTL) Harita Nickel, mengatakan bahwa pihaknya sangat menyadari kondisi terumbu karang yang baik akan mampu menjaga kehidupan ikan dan biota laut lainnya. Pada akhirnya, akan memberikan dampak pada peningkatan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat sekitar. 

Kesadaran akan pentingnya manfaat terumbu karang bagi masyarakat pesisir menjadi Harita Nickel memperkuat program pelestarian lingkungan dengan menempatkan terumbu karang buatan. Dengan harapan adanya terumbu karang buatan ini bisa membuat ikan terus berkembang.

Keuntungan Terumbu Karang Pada Laut Obi

Wajah ceria tampak dari semua nelayan asal desa Kawasi, Obi saat turun dari perahu motor. Beliau membawa dua ekor ikan Goropa dan Bubara yang mempunyai bobot masing-masing 8 kg.

Menurut nelayan sekitar Obi, ikan di perairan tersebut bisa-besar dan segar. Selain itu, berkat Harita Nickel bisa menyimpan sementara ikan hasil tangkapan agar kualitasnya tetap terjaga. 

Tingginya potensi ekosistem biota laut di perairan Kawasi, Obi disambut oleh kelompok nelayan karena hasil tangkapannya dapat memenuhi kebutuhan pangan dari karyawan Harita Nickel. Bantuan perahu, cold storage dan jalur distribusi hasil tangkapan kelompok nelayan juga diberikan oleh Harita Nickel. 

Tujuan dari memberikan fasilitas tersebut, yaitu untuk meningkatkan produktivitas dan perekonomian warga sekitar Obi. Tidak hanya nelayan, bantuan seperti ini juga diberikan kepada supplier lokal yang selama ini memberikan suplai ikan terhadap beberapa perusahaan. 

Sebelumnya, pemenuhan kebutuhan ikan untuk karyawan perusahaan Harita Nickel berasal dari luar wilayah Obi. Akan tetapi, setelah adanya program dari Harita Nickel mengenai terumbu karang buatan membuat jumlah biota laut dan ikan semakin meningkat. 

Perairan Obi dilewati Arus Lintas Indonesia (ARLINDO) dan menyebabkan dinamika produktivitas perairan terus meningkat. Sebaran klorofil-a dengan jumlah tinggi ini membuat perairan Obi sangat cocok diterapkan program terumbu karang buatan. 

Sampai dengan saat ini terumbu karang buatan masih terus dijalankan oleh pihak Harita Nickel. Pada beberapa periode tertentu, Harita Nickel melakukan pengecekan untuk memastikan terumbu karang berada di kondisi baik dan layak.